Ayat Inti : “Karena kuasa ilahi-Nya telah menganugerahkan kepada kita segala sesuatu yang berguna untuk hidup yang saleh oleh pengenalan kita akan Dia, yang telah memanggil kita oleh kuasa-Nya yang mulia dan ajaib.” 2 Petrus 1:3 {ITB}
Setelah menerima iman akan kebenaran injil, pekerjaan pertama kita adalah untuk mencapai penambahan kebajikan dan prinsip kekudusan, yang akan membersihkan hati dan pikiran kita sehingga kita mampu menerima pengetahuan yang sejati.
Para rasul telah menunjukkan kepada kita betapa pentingnya pendewasaan kehidupan Kristen yang berkesinambungan. Tidak ada alasan bagi kekurangan pemahaman rohani kita.
Iman adalah putaran pertama dari tangga pendewasaan. Tanpa iman, kita tidak mungkin bisa menyenangkan Tuhan. Namun banyak orang yang berhenti di fase ini dan tidak pernah mendaki ke fase yang lebih tinggi. Mereka berpikir bahwa begitu mereka mengakui Kristus adalah Tuhan, dan nama mereka ada di catatan gereja, tugas mereka sudah selesai. Iman memang sangatlah penting; tetapi firman Tuhan berkata, “Tambahkanlah kepada imanmu kebajikan.” Mereka yang mengejar hidup kekal dan rumah di dalam Kerajaan Tuhan, haruslah meletakkan kebajikan sebagai dasar pembangunan karakter mereka. Yesus haruslah menjadi batu penjurunya. Hal-hal yang menajiskan jiwa kita haruslah dienyahkan dari pikiran dan kehidupan kita. Ketika cobaan datang, mereka harus ditolak dengan kekuatan Kristus. Kebajikan dari Domba Allah yang tak bercacat haruslah menjadi bagian dari karakter orang Kristen sehingga jiwa mereka dapat mempertahankan integritasnya… Yusuf adalah sebuah contoh bagaimana orang muda bisa berdiri tak bercacat cela, di tengah kejahatan dunia, dan menambahkan kepada iman mereka, kebajikan.
Setiap saat di dalam kehidupan kita sangatlah nyata, dan dipenuhi oleh berbagai macam tanggung jawab yang sungguh-sungguh. Ketidakpedulian tidak akan bisa menjadi alasan bagi kurangnya pengetahuan dan kecakapan dalam iman Kristen seseorang; karena kita telah dinasihati untuk menambahkan kepada kebajikan, pengetahuan… Para nelayan yang tidak tahu apa-apa menjadi manusia baru yang cakap; dan pelajaran berharga yang mereka dapatkan telah dicatatkan sebagai tuntunan dan instruksi bagi kita. Kita diundang untuk menjadi murid-murid dalam sekolah Kristus. Kita perlu untuk memperoleh pengetahuan tersebut sebanyak mungkin.